5 Tanda Mobil Perlu Spooring dan Balancing

Banyak pemilik mobil yang tidak menyadari bahwa spooring dan balancing berperan penting dalam menjaga keseimbangan mobil dan memperpanjang umur ban. Meskipun kadang-kadang terdengar sepele, namun ketidaktahuan akan tanda-tanda mobil yang perlu dilakukan spooring dan balancing dapat menyebabkan dampak serius pada kinerja mobil. Apa saja tanda-tandanya?

Sebelum membahas lebih jauh tentang apa saya yang perlu diperhatikan, ada baiknya untuk mengetahui dampak jika tidak pernah melakukan spooring dan balancing. Dampak yang paling umum adalah ban mobil jadi tidak seimbang serta lebih cepat aus, dan akhirnya akan mempengaruhi keamanan berkendara jika tidak segera diatasi. Berikut adalah 5 tanda mobil yang memerlukan spooring dan balancing.

Setir Terasa Bergetar Saat Berkendara

Jika setir mobil terasa bergetar saat berkendara, bisa jadi ini adalah tanda bahwa mobil perlu dilakukan spooring dan balancing. Getaran yang dirasakan bisa terjadi pada kecepatan yang berbeda-beda, tergantung pada seberapa parah masalah yang terjadi. Jangan anggap remeh masalah ini, karena setir yang bergetar dapat menyebabkan ketidaknyamanan saat berkendara dan bahkan membuat pengemudi kehilangan kendali atas mobil.

Posisi Setir Terasa Tidak Stabil

Posisi setir yang terasa tidak stabil saat dikendarai juga merupakan salah satu tanda bahwa mobil membutuhkan spooring dan balancing. Setir yang tidak stabil dapat menyebabkan mobil tidak seimbang dan sulit dikendalikan. Ini akan sangat berbahaya pada kecepatan tinggi dan dapat mengakibatkan kecelakaan serius.

Mobil Lebih Sulit Dikendalikan pada Kecepatan Tinggi

Jika mobil terasa sulit dikendalikan pada kecepatan tinggi, ini juga bisa menandakan bahwa mobil Anda perlu spooring dan balancing. Mobil yang tidak seimbang dapat membuat pengemudi kesulitan mengendalikan mobil, terutama saat melaju dengan kecepatan tinggi. Apabila dibiarkan, hal ini tentu saja berpotensi menimbulkan kecelakaan.

Roda Mobil Tampak Tidak Sejajar

Tanda lain bahwa mobil perlu dilakukan spooring dan balancing adalah roda mobil yang tidak sejajar. Kondisi ini dapat mempengaruhi keseimbangan mobil saat sedang melaju dan juga akan berdampak pada umur ban. Selain itu, roda yang tidak sejajar juga akan membuat berkendara semakin sulit.

Ban Mobil Aus Secara Tidak Merata

Tanda terakhir adalah ban mobil aus secara tidak merata. Keausan ban yang terjadi secara tidak merata dapat menyebabkan salah satu ban tipis atau botak terlebih dahulu. Akibatnya, kondisi ini akan mempengaruhi kenyamanan berkendara, sekaligus mengurangi keawetan salah satu ban.

 

Jangan abaikan spooring dan balancing ban mobil Anda karena bisa mempengaruhi keseimbangan sekaligus kenyamanan saat berkendara. Apabila terlalu lama dibiarkan, tidak hanya kenyamanan saja yang terpengaruh, melainkan juga berpotensi menimbulkan kecelakaan.

Percayakan spooring dan balancing mobil Anda pada bengkel resmi Honda supaya ditangani oleh mekanik yang sudah terlatih dan kualitas pemeriksaan maupun pengerjaan juga terjamin.